PELALAWAN-Antisipasi kebakaran hutan dan lahan (Karhutla), Personil Polsek Pangkalan Kerinci jajaran Polres Pelalawan melaksanakan kegiatan patroli di wilayah atau lokasi yang rawan terjadinya kebakaran, Senin (12/9/2022).
Adapun sasaran lokasi rawan yang di maksud, Jalan Lingkar, Jalan Sultan Syarif Kasim di Kelurahan Pangkalan Kerinci Kabupaten Pelalawan.
Kapolsek Pangkalan Kerinci Mahendra Yudhi Lubis SH, MH mengatakan patroli cegah terjadi Karhutla kali ini, dipimpin oleh Ipda Edi Surya cdan diikuti sebanyak 3 orang personil Polsek Pangkalan Kerinci lainnya.
“Mereka melakukan pemantauan dan patroli di lokasi yang telah ditentukan yang menjadi rawan kebakaran,” ujarnya.
Berdasarkan pemantauan hari ini, lokasi yang menjadi sasaran giat patroli cegah Karhutla tidak ditemukan titik api.
“Ini merupakan kegiatan rutin, salah satu cara untuk mengatasi kebakaran terjadi,” tandas Kapolsek.***