HDCI Pekanbaru Bersama KOREM O31/ Berbagi Berkah Ramadhan

HDCI Pekanbaru Bersama KOREM O31/ Berbagi Berkah Ramadhan

MataRiauNews-PELALAWAN – Meskipun diguyur hujan lebat, member Harley Davidson Club Indonesia Pekanbaru (HDCI Pekanbaru) tetap bersemangat membagikan paket takjil kepada masyarakat yang melintas di seputaran jalan jendral sudirman kota pekanbaru, Minggu (17/4/22).

Kegiatan pembagian takjil ini merupakan bagian dari program bakti sosial HDCI Pekanbaru yang diselenggarakan selama bulan Ramadhan.

Ketua umum  HDCI Pekanbaru Rachman AS mengatakan kegiatan bakti sosial pembagian takjil ini untuk mendapatkan keberkahan di bulan suci Ramadhan  dan bersempena memperingati hari lahirnya korem 031 Wira Bima ke 63.

“dan kegiatan Bakti sosial ini terlaksana berkat bekerjasama HDCI Pekanbaru dengan Korem 031 Wira Bima” tutur Rahman AS.

Rahman menjelaskan, selain pembagian takjil kepada pengendara yang melintas di jalan Jendral Sudirman, HDCI Pekanbaru juga membagikan santunan kepada panti asuhan yang ada di kota pekanbaru serta membagikan paket makanan dan  minuman kepada pos pos pilisi terdekat.

Rahman mengungkapkan, selama masa Pandemi Covid-19, kegiatan yang dilaksanakan oleh HDCI Pekanbaru lebih banyak kepada bakti sosial.

"hal ini kami lakukan, HDCI Pekanbaru ingin turut meringankan beban ekonomi masyarakat yang terkena dampak pademi covid 19. sesama masyarakat bisa saling membantu” tutupnya.

Kegiatan Bakti Sosial yang di gelar oleh HDCI Pekanbaru bersama dengan Korem 031 Wira Bima itu membagikan takjil sebanyak 200 paket, minuman dan kue sebanyak 22 paket. serta uang tunai sebesar  5 juta rupiah.

 

Sumber-BMBerita.com
 

Editor-Febrio

 

 

Berita Lainnya

Index